

Assalamu’alaikum wr.wb.
Salam sehat selalu untuk semua pembaca web SMP Negeri 1 Probolinggo yang berbahagia. Berdasarkan Kalender Akademik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Probolinggo, tahun ajaran baru 2021-2022 efektif dimulai pada hari Senin, tanggal 12 Juli 2021. Rutinitas terkait dengan proses belajar mengajar dimulai pada hari tersebut, termasuk bagi peserta didik baru baik yang ada di lembaga tingkat Sekolah Dasar, maupun tingkat menengah.
Bagi peserta didik baru kegiatan di sekolah dimulai dengan pengenalan lingkungan sekolah serta berbagai informasi terkait kegiatan pembelajaran atau kurikulum yang berlaku di sekolah tersebut. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) juga dikenal sebagai Masa Orientasi Siswa (MOS) atau Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPD). Masa Orientasi merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan di sekolah setiap awal tahun ajaran guna menyambut kedatangan para peserta didik baru. Tetapi karena situasi Pandemi Covid-19 yang masih melanda diseluruh dunia termasuk di Indonesia, maka mengharuskan kegiatan tersebut dilaksanakan secara virtual Demikian juga halnya dengan pelaksanaan MPLS di SMP Negeri 1 Probolinggo.



Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah dilaksanakan antara lain bertujuan untuk;
- Mengenali potensi siswa baru melalui formulir profil siswa yang terdiri dari identitas, riwayat kesehatan, potensi atau bakat dan sifat/perilaku.
- Selain itu, ketika MPLS digunakan untuk memberikan motivasi, semangat dan metode pembelajaran yang efektif bagi peserta didik baru.
- Menumbuhkan perilaku positif, jujur, mandiri, hormat, disiplin, hidup bersih dan sehat.
- Membantu peserta didik baru beradaptasi dengan aspek keamanan, fasilitas umum dan prasarana sekolah.
- Mengembangkan interaksi positif antara peserta didik baru dengan warga sekolah lainnya, terutama guru dan teman sekelasnya.
Meskipun pada tahun ajaran 2021-2022 ini kegiatan MPLS dilaksanakan secara virtual (daring) dan dalam rentang waktu yang singkat, tetapi diharapkan beberapa aspek tujuan diadakannya kegiatan tersebut dapat tercapai dengan baik. MPLS di SMP Negeri 1 Probolinggo dilaksanakan selama 3 hari, mulai tanggal 12 Juli 2021 sampai dengan 14 Juli 2021, dengan agenda kegiatan sebagai berikut:

Dalam salah satu sambutan melalui video virtual youtube, Kepala SMP Negeri 1 Probolinggo Bapak Kamsi Arianto, S.Pd.,M.M menyampaikan bahwa mulai tahun ajaran 2021-2022 ini, kelas 7 akan mengikuti kurikulum yang berlaku yaitu Kurikulum Sekolah Penggerak. SMP Negeri 1 Probolinggo, berdasarkan SK Dirjen PAUD dan DIKDASMEN No. 655/C/HK.00/2021 terpilih sebagai salah satu pelaksana program sekolah penggerak diantara 2500 sekolah se Indonesia.

Disampaikan juga bahwa, dalam kurikulum sekolah penggerak peserta didik akan diberikan kesempatan belajar sesuai dengan karakteristik masing-masing, berkreasi dan berinovasi seuai dengan kemampuannya, peserta didik menjadi subyek dalam belajar (student centered), guru hanya sebagai motivator yang mendampingi peserta didik dalam meraih cita-cita yang diimpikannya sesuai bakat dan minatnya.
Pada akhir kegiatan MPLS, Kepala Sekolah juga selalu berpesan kepada seluruh peserta didik kelas 7 baru supaya setelah kegiatan MPLS, semua dapat mengikuti program belajar yang sudah dirancang di SMP Negeri 1 Probolinggo dengan sebaik-baiknya. Kondisi Pandemi jangan menjadi alasan untuk bermalas-malasan atau tidak mengikuti pembelajaran/penugasan dengan baik. Jika ada penugasan segera selesaikan supaya dikemudian hari tidak menumpuk dan menyebabkan masalah. Beliau juga memberikan pesan, supaya anak-anak selalu menjaga kesehatan, menjaga imun tubuh tidak keluyuran kemana-mana, selalu mentaati protokol kesehatan jika terpaksa harus keluar rumah. Do’a beliau dan seluruh keluarga besar Spensa tentunya, seluruh anak-anak Spensa bisa meraih mimpi dan sukses masa depannya, membanggakan almamater SMP Negeri 1 Probolinggo dan selalu menjunjung tinggi almamater sekolah dimanapun berada.
Wassalamu’alaikum wr.wb